Jika kini, smartphone layar sentuh sudah menjadi sangat populer di kehidupan Anda. Lalu, apakah Anda tahu jauh sebelum smartphone itu muncul ponsel apakah yang pertama kali menggunakan fitur touchscreen?
Dilansir Business Insider, Kamis (24/1/2013), pada tanggal 16 Agustus 1994, IBM secara resmi meluncurkan IBM Simon Personal Communicator.
IBM Simon merupakan smartphone pertama dengan sistem operasi Datalight ROM-DOS yang sudah mengusung teknologi layar sentuh.
IBM Simon adalah ponsel touchscreen sekaligus PDA yang dirancang oleh International Business Machines Inc. (IBM) dan dirakit oleh Mitsubishi Electric Corp. Didistribusikan oleh BellSouth Cellular Corp. di Amerika Serikat antara Agustus , 1994 dan Februari 1995, terjual 50.000 unit.
Ponsel berukuran bongsor, yaitu 20cm x 6,4cm x 3,8cm dengan berat 510 gram ini dibekali dengan prosesor Vadem berkekuatan 16 MHz. Ponsel yang merupakan generasi smartphone pertama ini berhasil terjual sekitar 50 ribu unit selama masa penjualannya. Saat itu, para peminat IBM Simon harus membayar USD 899 atau sekitar Rp. 8,6 juta dengan 2 tahun kontrak operator. Pilihan lainnya, yakni membayar USD 1099 atau sekitar Rp. 10,5 juta tanpa kontrak operator.
Sumber: en.wikipedia.org & infospesial.net
No comments:
Post a Comment